Selasa, 16 Juni 2015

DZIKIR AKBAR DAN SHALAWATAN BERSAMA

Majelis Dzikir Dharmasraya peduli Rohingya
 
Serah terima penghimpunan donasi masyarakat sebagai bentuk peduli terhadap Rohingya 
oleh Pimpinan Pontren Nurul Huda Dharmasraya dalam acara Dzikir Akbar dan Shalawatan  Minggu (24/5) (ist).

harianpadang.com-DHARMASRAYA--"Dengan zikir, kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah" tagline itu selalu menjadi sahutan MC di acara dzikir akbar yg diadakan di Pondok Pesantren Nurul Huda, Dharmasraya, pada hari Minggu (24/5) lalu.
Dzikir akbar dan sholawatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Dharmasraya, H. Syafrudin, ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Dharmasraya, H. Masrul Maas, ketua Majelis Utama Indonesia (MUI) kecamatan Koto Baru, Buya Zul Asri Umar, serta segenap tokoh masyarakat Koto Baru.